Pages

Tuesday, June 28, 2016

0
Inilah, Rahasia Para Medalis Olimpiade Sains Nasional

Inilah, Rahasia Para Medalis Olimpiade Sains Nasional

Menjadi juara Olimpiade Sains Nasional dan dicalonkan menjadi peserta olimpiade internasional? Siapa yang tidak mua untuk meraih salah satu prestasi paling bergengsi di negeri ini, Olimpiade Sains. Tidak dapat dipungkiri lagi bahwa peraihan medali tahunan dalam ajang-ajang bertemakan olimpiade sains merupakan salah satu acuan wajib bagi sekolah-sekolah unggulan.


Menjadi peraih medali dalam ajang tersebut sendiri merupakan suatu kebanggaan yang luar biasa bagi kita, orang tua kita, sekolah dan yang lainnya. Akan tetapi meraih sebuah medali di ajang Olimpiade Sains Nasional bukanlah hal yang semudah telapak tangan. Bisa dikatakan persiapan belajar selama beberapa bulan saja tidak mungkin cukup jika ingin meraih sebuah medali di ajang Olimpiade Sains Nasional.


Lalu? Bagaimana caranya agar kita dapat meraih medali dalam Olimpiade Sains Nasional? Berikut adalah beberapa rahasia yang biasanya dipakai oleh sekolah-sekolah yang meraih medali di tingkat nasional bahkan internasional.
  1. Menggunakan lembaga pelatihan olimpiade



Perlu diketahui, bahwa materi yang diujikan dalam Olimpiade Sains bukanlah materi pelajaran biasa. Akan tetapi materi yang telah ditingkatkan kesusahannya dan level analisisnya. Hal ini seringkali menyebabkan sulitnya para peserta untuk mencari referensi yang sesuai dengan materi yang diujikan.


Hal ini diperparah ketika kualitas guru yang mengajar di sekolah tersebutpun kurang baik sehingga tidak mampun membantu melatih para calon peserta olimpiade. Oleh sebab itu, banyak sekolah yang menggunakan jasa lembaga pelatihan olimpiade untuk secara khusus mengajar materi yang diujikan dalam olimpiade. Para pelatihnya biasanya terdiri dari para mantan peraih medali dan dosen-dosen di universitas yang mempunyai kemampuan lebih dalam suatu bidang olimpiade.
  1. Proses belajar bertahun-tahun

Memang proses belajar materi olimpiade tidaklah cepat. Banyak orang-orang yang walaupun sudah belajar dengan sangat keras dan meninggalkan pelajaran-pelajaran yang lainnya selama satu tahun tetap tidak membawa pulang medali apapun. Akan tetapi, tidak sedikit dari mereka yang belajar dari pengalaman dan berusaha untuk tidak menyerah. Mereka terus-menerus belajar, dan hasilnya? Tidak sedikit dari mereka yang akhirnya mendapatkan medali pada tahun kedua. Tidak tanggung-tanggung, medali yang dibawa pulang adalah medali emas!


Memang, perjuangan untuk membawa pulang sebuah medali dari ajang olimpiade sains nasional tidaklah mudah. Tapi, hal ini setimpal dengan berbagai manfaat yang akan dipetik selepas peraihan medali tersebut. Belajar cerdas yang diiringi dengan usaha tanpa kenal putus asa merupakan hal yang wajib jika ingin meraih medali.

Read this | Baca yang ini



Widget by [ Tips Blogger ]

0 komentar:

Post a Comment

 
tugas | © 2010 by DheTemplate.com | Supported by Promotions And Coupons Shopping & WordPress Theme 2 Blog | Tested by Blogger Templates | Best Credit Cards